Pages

Tuesday 30 September 2014

Himax pure s

harga dan spesifikasi Himax pure s

vendor Himax masih asing dalam persaingan vendor-vendor besar yang lain seperti Samsung, Sony dan lain-lain. Hal ini menjadi wajar karena anda jarang atau bahkan tidak menemukan gadget buatan vendor Himax yang berada pada tok-toko HP di Indonesia. Pihak Himax dalam memasarkan produknya menjual dalam metode pemesanan online. Namun tahukah anda bahwa smartphone buatan Himax tidak kalah spektakuler dan cukup menjadi perbincangan hangat di dunia maya. Salah satunya adalah Himax Pure S yang stoknya langsung habis saat peluncuran pertamanya lewat online. Handphone ini mengintegrasikan desain yang elegan dengan kekuatan spesifikasi yang luar biasa. Handhone tertipis di dunia patut disandang Himax Pure S ini dengan tingkat ketipisannya yang mencapai 5.5 mm. pada saat ini saya akan mengulas spesifikasi himax pure s.

Himax Pure S sendiri adalah ponsel dengan desain yang sangat tipis dengan ketebalan yang hanya 5.5 mm dan menjadi smartphone paling tipis di dunia. Peluncuran produk terbaru ini menjadi perangkat keempat yang angka penjualannya fenomenal bagi konsumen pecinta gadget. Ketiga ponsel keluaran Himax yang sukses menggertak pasar adalah Himax Polymer Li , Pure III, dan Himax Polymer Octa Core. Selain bentuk Himax Pure S yang sangat tipis ternyata juga mengusung desain jeroan yang mentereng. Himax Pure S dipersenjatai dengan Octa Core Processor yang clock speednya mencapai 1.74 GHz dengan chipset buatan Mediatek serta RAM yang kapasitasnya ekstra besar. Sistem operasi yang berjalan juga dimodifikasi dengan interface khusus dari Himax dengan tampilan MIUI Amigo 4.2.5 agar tampilan smartphone lebih soft. Kamera ponsel sendiri tertanam resolusi 13 MP pada bagian belakang serta 5 MP pada bagian depan. Tentu kawan-kawan penasaran apa jeroan dari Himax Pure S yang fenomenal ini? Yuk kita simak ulasannya bersama Begawei.

Spesifikasi Himax Pure S

Smartphone Paling Tipis
Spesifikasi Himax Pure S dari segi bodynya mengusung desain yang elegan dan tampak simpel pada bentuk fisiknya. Anda akan melihat aura mewah yang terpancar dari smartphone yang ditampilkan oleh balutan unibody metal yang terlihat keren. Ukuran Himax Pure S adalah 145.1 x 70.2 mm dengan ketebalan 5.5 mm yang menjadikannya smartphone Android paling tipis diseluruh dunia. Berat ponsel yang hanya 133 gram akan sangat ringan ketika digenggam apalagi tambahan body magnesium untuk memperkuat kesan elegan dan stylish pada setiap sisi-sisinya. Kualitas layar ponsel terlihat mantap dengan resolusi tinggi 1920 x 1080 pixels dengan bentang 5 inci yang tajam pada tampilannya. Layar pada Himax Pure S tersebut masih dilengkapi dengan teknologi Clear Cristal Crystal Clear yang menimbulkan efek tampilan yang sangat jernih dan enak dilihat dengan kualitas resolusi Full High Definition (FHD). Sedangkan pada tingkat kedalaman warna yang sangat tinggi yang mencapai kerapatan pixel 441 ppi pixel density.  Spesifikasi Himax Pure S juga menyediakan fitur proteksi layar menggunakan Corning Gorilla Glass untuk melindungi dari goresan yang terjadi.
Octa Core Processor
Kinerja dapur pacu dari spesifikasi Himax Pure S sangat mantap dengan spesifikasi perangkat yang dimilikinya. Mulai dari processor Octa Core yang clock speednya maksimal mencapai 1.7 GHz yang cepat dalam memproses perintah. Selain itu terdapat Chipset Mediatek MT6592 dan GPU Mali 450 MP4 (Quad Core @700Mhz yang sanggup mengendalikan tampilan grafis anda dengan maksimal. HD Gaming yang menuntut spesifikasi teknis yang tinggi dapat dimainkan di Himax Pure S dengan lancar. Sistem operasi handset sudah menggunakan OS Android KitKat v4.4.2 yang ringan dalam penggunaannya. Sistem tersebut masih ditambahkan user interface UI Amigo yang buatan khusus vendor Himax. User Interface tersebut dapat membuat desain yang lebih indah serta terdapat fitur-fitur yang siap mengoptimalkan fungsi smartphone anda. Sektor kemampuan proses multitasking pada spesifikasi Himax Pure S telah ditanamkan RAM ekstra besar ukuran 2 GB yang mantap.
Dual Kamera Resolusi Tinggi
Pada sektor kameranya, spesifikasi Himax Pure S menyediakan fitur Dual Kamera dengan kamera yang menghadap ke depan dan kamera yang menghadap ke belakang. Pada kamera belakang diperkuat dengan lensa 13 MP dan aperture 2.0 yang dilengkapi fitur autofocus, touch focus, dan face tracking. Kamera tersebut dapat menghasilkan kualitas tinggi untuk mengabadikan berbagai momen-momen terbaik yang anda lewati bersama keluarga dan kekasih anda. Kamera depan Himax Pure S telah terpasang lensa kekuatan 5 MP yang kualitasnya sungguh diluar dugaan. Ketika mengambil foto selfie dengan smartphone maka anda akan mendapatkan detail-detail foto yang tidak terdapat pada kamera yang resolusinya rendah. Kualitas yang tinggi juga menyertai anda pada saat melakukan video call dengan relasi bisnis yang anda miliki karena spesifikasi Himax Pure S dari sisi kameranya sendiri super brilian.
Minus Kartu SD
Kapasitas penyimpanan yang ada pada spesifikasi Himax Pure S termasuk tinggi dengan kapasitas memori internal 16 GB. Kapasitas yang tinggi ini setelah terpotong sebagian untuk sistem operasi Android KitKat dapat anda gunakan untuk menyimpan berbagai HD Gaming yang dapat berguna untuk mengisi waktu senggang anda. Minus pada Himax Pure S adalah tidak dapat ditambahkan memori dengan ekspansi menggunakan kartu Micro SD. Namun dengan kapasitasnya yang mencapai 16 GB rasanya keterbatas memori akan tertambal asalkan anda menggunakan ponsel Himax ini dengan wajar. Tidak tersedianya slot memori eksternal pada spesifikasi Himax Pure S mungkin menjadi salah satu kelemahannya yang harus anda perhatikan.
Konektivitas & Dual SIM
Lini konektivitas dari spesifikasi Himax Pure S sudah mendukung di jaringan cepat 3G walaupun belum dapat mengakomodasi jaringan 4G yang istimewa. Selain koneksi 3G HSDPA yang cepat anda juga mendapatkan fitur Wi-Fi dan GPS untuk navigasi arah perjalanan. Pada keperluan transfer data Himax Pure S menyediakan fitur Bluetooth dan USB on-the-go. Smartphone Himax ini juga dilengkapi dengan fitur Dual SIM pada jaringan operator GSM-GSM agar anda dapat mengaktifkan dua kartu SIM Card secara bersamaan. Tentunya dengan fitur-fitur jaringan yang disediakan tersebut membuat spesifikasi Himax Pure S di sektor jaringannya cukup standar seperti ponsel-ponsel Android lainnya tanpa jaringan 4G dan NFC.
Non Removable Battery
Daya baterai pada spesifikasi Himax Pure S termasuk cukup memadai dengan kapasitasnya yang mencapai 2300 mAh. Dengan kapasitas daya baterai pada ponsel Himax ini membuat anda dapat bermain HD Gaming dalam waktu yang lama. Untuk menambahkan daya hidup baterai pada Himax Pure S dapat disiasati dengan sebuah powerbank, hanya sayangnya baterai tidak dapat dilepas dari perangkat. Terlihat fitur-fitur yang disematkan pada spesifikasi Himax Pure S diatas cukup luar biasa dan hanya meninggalkan beberapa kelemahan di sektor fleksibilitasnya seperti tidak tersedianya memori eksternal dan baterai yang tidak bisa dilepas.

Harga Himax Pure S

Nah tentu seperti itulah yang dapat begawei ulas mengenai smartphone tertipis dari Himax ini. Pada segmen terakhir ini Begawei akan menginformasikan mengenai harga Harga Himax Pure S terbaru untuk teman-teman semua. Sebelum memberitahukan harganya Begawei ingin memberikan sedikit kesimpulan terlebih dahulu. Dari fitur-fitur diatas terlihat Himax Pure S adalah ponsel yang mempunyai spesifikasi gahar dengan dukungan processor Octa Core yang luar biasa dan kualitas kamera yang tinggi namun juga membawahi kelemahan dibeberapa lini seperti minus kartu Micro SD, belum terpasang jaringan LTE, dan baterai yang tidak dapat dilepas dari perangkat. Namun kesemuanya itu sudah tercover dengan keunggulan pada lini lain yang diatas ekspektasi. Lalu berapakah harga Himax Pure S terbaru yang dibandrol di Indonesia?
Harga Himax Pure S terbaru dengan spesifikasi teknis dan fitur-fitur gahar yang ditanamkan didalamnya tidak lantas menjadikan smartphone ini berharga tinggi dan mahal. Harga jual smartphone ini masih berada pada kisaran Middle range yaitu dengan harga Rp 3.899.000,-. Tentu kita dapat memahami dikarenakan vendor Himax belum terlalu dikenal sehingga membutuhkan publikasi yang bombastis dengan meluncurkan spek sekelas premium namun dengan harga yang low cost seperti yang terlihat pada harga Himax Pure S yang Begawei sampaikan kali ini. Pure S ini diproyeksikan untuk menjadi pesaing kuat Sony Xperia C3 dan Samsung Galaxy Grand 2 yang telah beredar dipasaran. Dengan desainnya yang premium dan patokan harga Himax Pure S terbaru yang pas menjadikan ponsel Himax ini cukup menjanjikan di pasar.

0 komentar: